Manfaat Tempe

Diposting oleh Juvida Ellena on Rabu, 20 Juni 2012

Batik Murah
Tempe Mentah
Tempe merupakan makanan yang terbuat dari kacang kedelai. Manfaat tempe sangat banyak untuk kesehatan tubuh kita, banyak masyarakat yang menyukai makanan ini. Kandungan gizi tempe sangat tinggi dan sangat bermanfaat untuk kesehatan, makanan yang mengandung karbohidrat ini tergolong pada makanan ekonomis dari segi harga dan bisa dikonsumsi oleh semua golongan. Tempe bisa dijadikan lauk dan bisa juga dibuat camilan yang berupa kripik tempe.

Bahan dasar pembuatan tempe yaitu dari kedelai, terdapat juga jenis makanan yang terbuat bukan dari kedelai tapi juga disebut tempe. Tempe menurut bahan dasarnya mempunyai dua golongan, yaitu tempe yang terbuat dari bahan dasar legum dan tempe berbahan dari non-legum.

Tempe yang bukan dari kedelai yang berbahan dasar legum seperti tempe koro benguk, tempe gudek, tempe gembus, tempe kacang hijau, tempe kacang kecipir, tempe kara pedang, tempe lupin, tempe kacang merah, tempe kacang tunggak, tempe kara wedus, tempe kara, tempe menjes.

Sedangkan tempe yang berasal dari bahan non-legum seperti halnya tempe mungul, tempe bongkrek, tempe garbanzo, tempe biji karet dan tempe biji merang. Makanan yang dibuat dari fermentasi terhadap biji kedelai atau beberapa bahan lain dengan menggunakan beberapa jenis kapang rhizopus. Kapang atau ragi yang digunakan dalam pembuatan tempe tumbuh pada kedelai menghidrolisis senyawa-senyawa kompleks menjadi senyawa sederhana yang mudah dicerna oleh manusia.

Khasiat tempe bisa kita dapatkan dengan cara mengkonsumsinya secara baik. Tempe kaya akan serat pangan, kalsium, vitamin B, dan zat bezi. Kandungan tempe yang terdapat didalamnya mempunyai nilai obat untuk tubuh kita, seperti halnya digunakan sebagai antibiotika untuk menyembuhkan infeksi dan anti oksidan pencegah penyakit degeneratif.

Tempe secara umum berwarna putih, hal itu dikarenakan pertumbuhan miselia kapang yang merekatkan biji-biji kedelai membentuk tekstur yang memadat. Degradasi pada komponen-komponen kedelai pada fermentasi dalam pembuatan tempe memiliki rasa dan aroma yang khas. Rasanya berbeda dengan tahu, tempe berasa agak masam.

Proses pembuatan tempe di Indonesia secara umum terdiri dari tahapan perebusan, pengupasan, perendaman dan pengasaman, pencucian, inokulasi dengan ragi, pembungkusan dan fermentasi. Cara membuat tempe sangat mudah dan cepat untuk kita praktekkan.

Banyak masyarakat yang mempercayai tempe adalah sebagai obat pencegah anemia dan osteoporosis. Selain itu, tempe juga berperan sebagai pemasok mineral, vitamin B12 (yang terdapat pada pangan hewani), dan zat besi yang sangat dibutuhkan dalam pembentukan sel darah merah. Tempe juga dapat menurunkan kadar kolesterol dalam darah. Senyawa protein, asam lemak PUFA, serat, niasin, dan kalsium di dalam tempe dapat mengurangi jumlah kolesterol jahat. Di dalam tempe juga ditemukan suatu zat antioksidan dalam bentuk isofalvon. Seperti halnya vitamin C, E dan karotenoid, isoflavon merupakan antioksidan yang sangat dibutuhkan tubuh untuk menghentikan reaksi pembentukan radikal bebas.


Manfaat tempe untuk kecantikan berperan dalam menjaga kelembaban kulit. Kandungan nutrisi tempe sangat bagus untuk meningkatkan total antioksidan darah. Juga menurunkan kadar 8-hidroksi-2-deoksiguansin urine dan menurunkan kerusakan jaringan kulit yang teradiasi sinar ultraviolet.

Dengan tempe penyakit hipertensi bisa dicegah, bisa menolak kanker dengan kandungan sifat anti oksidan. Dengan kandungan protein yang tinggi, tempe mudah untuk dicerna sehingga baik untuk mengatasi diare. Tempe juga mempunyai khasiat untuk mencegah masalah gizi ganda (akibat kekurangan dan kelebihan gizi) beserta berbagai penyakit yang menyertainya, baik infeksi maupun degeneratif.

Itulah tips sehat ysng bisa saya bagikan untuk anda tentang manfaat tempe. Sehat dengan mengkonsumsi yang terbuat dari bahan alami sangat baik untuk kesehatan tubuh kita. Jangan memandang sesuatu karena kecil barangnya, lihatlah sesuatu itu karena manfaat dan khasiatnya untuk tubuh kita. Semoga artikel ini bermanfaat untuk anda.
Ditulis oleh: Juvida Elena Tips Kecantikan Updated at : 12.14

{ 1 komentar... read them below or add one }

Tips Kecantikan mengatakan...

@iintanps, terimakasih atas kunjungan anda..

Posting Komentar