Makanan Yang Baik Untuk Ibu Hamil

Diposting oleh Juvida Ellena on Jumat, 08 Juni 2012

Batik Murah
Makanan Untuk Ibu Hamil
Makanan yang baik untuk ibu hamil bisa anda baca disini. Agar bayi sehat selama dalam kandungan, hal penting yang harus diperhatikan ibu hamil adalah pola makan yang dikonsumsi setiap hari.

Kehadiran bayi akan memberi kebahagiaan yang tidak bisa diukur dengan uang. Apalagi bila memiliki bayi sehat dan cerdas, tentu hal ini akan menambah rasa syukur kita pada sang pencipta. Untuk itu, segala sesuatu yang dapat menunjang pertumbuhan si bayi harus kita jaga dengan baik.

Makanan yang dikonsumsi ibu akan dicerna juga oleh janin dalam perut. Jadi konsumsilah makanan yang mengandung vitamin, kalsium, vitamin A, karbohidrat, gizi dan serat untuk membantu pertumbuhan dan kesehatan janin selala di dalam kandungan.

Agar bayi yang lahir nantinya sehat, asupan makanan ibu hamil harus seimbang. Makanan yang baik untuk ibu hamil lainnya misalnya seperti daging merah, susu, keju dan lain-lain. Makanan berserat seperti sayuran, kacang-kacangan dan lain sebagainya. Bahkan bila perlu minum susu khusus untuk ibu hamil agar kecerdasan dan pertumbuhan bayi terbantu dengan baik.

Anda juga bisa mengkonsumsi buah-buahan. Pada umumnya semua jenis buah baik untuk dikonsumsi, namun bagi ibu yang sedang hamil mengkonsumsinya harus sesuai ukuran atau tidak berlebihan. Buah yang bisa dikonsumsi ibu hamil diantaranya seperti mangga, jeruk manis, pisang, manggis, tomat, pepaya, apel, kurma, kelapa, delima, semangka, dan banyak buah berserat tinggi lainnya yang bisa dikonsumsi.

Intinya mengkonsumsi buah tidak boleh berlebihan agar janin dapat mencerna makanan di dalam perut dengan normal. Dengan mengetahui tips sehat tentang beberapa makanan yang baik untuk ibu hamil di atas, mudah-mudahan kita diberikan keturunan yang sehat jasmani rohani, amin. Dengan mengkonsumsi makanan berserat dan bervitamin tinggi tidak hanya bermanfaat bagi janin, namun juga berguna baik bagi kesehatan diri anda. Semoga bermanfaat.
Ditulis oleh: Juvida Elena Tips Kecantikan Updated at : 08.44

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar