Cara Menghilangkan Kantung Mata

Diposting oleh Juvida Ellena on Sabtu, 17 Maret 2012

Batik Murah
Menghilangkan kantung mata bisa dilakukan dengan cara alami. Buah-buahan dan sayuran bisa menjadi solusi cara menghilangkan kantung mata. Disamping sehat, cara ini lebih aman dibandingkan menggunakan bahan kimia. Daerah sekitar mata yang kencang dan tidak menggelantung membuat anda tampil awet muda.

Kantung di bawah mata secara alamiah akan mengalami penurunan daya lentur sehingga makin membesar dan menggelantung. Hal ini bisa mengurangi keindahan mata dan wajah secara keseluruhan. Wanita termasuk yang paling takut kelihatan tua. Kantung mata yang makin tampak kendur dan membesar bisa menampakkan tanda-tanda ketuaan seseorang. Itulah sebabnya wanita paling rajin merawat bagian ini.

Buah mentimun diyakini bisa menghilangkan kantung mata yang tampak menggelambir. Inilah cara menghilangkan kantung mata dengan mentimun.
Buatlah irisan mentimun berbentuk lingkaran, lalu tempelkan irisan mentimun pada kedua lingkar mata selama 10 hingga 15 menit. Lakukan ini sambil berbaring setiap hari.

Satu hal yang tidak boleh diabaikan dalam usaha menghilangkan kantung mata adalah tidur yang cukup. Waktu tidur ideal menurut beberapa ahli adalah sekitar 8 jam per hari. Sebagian ahli lainnya berpendapat yang penting bukan lama tidur tetapi kualitas tidur.

Tips cantik ini diulas sekedar berbagi cara menghilangkan kantung mata yang membesar dan menggelantung, terutama kepada sesama wanita. Semoga bermanfaat.
Ditulis oleh: Juvida Elena Tips Kecantikan Updated at : 01.43

{ 2 komentar... read them below or add one }

Unknown mengatakan...

Mungkin saya bisa membantu menghilangkan kantung mata, untuk info silahkan kunjungi blog saya di
http://aurora-myriads.blogspot.com/

Terima Kasih sebelumnya

ipangrock mengatakan...

bagus nih, patut di coba. makasih tips nya ya..

Posting Komentar