Pengaruh Makanan terhadap Warna Kulit

Diposting oleh Juvida Ellena on Sabtu, 11 Juni 2011

Batik Murah
Kulit Halus Mulus
Pengaruh makanan terhadap warna kulit kita sangat besar. Warna kulit yang cerah dipengaruhi oleh apa yang kita makan. Berbagai cara dilakukan untuk membuat kulit menjadi cerah, uang ratusan ribu sampai jutaan rupiah hilang demi mencerahkan kulit. Kini jangan diambil pusing, kita cukup melakukan perawatan kulit dari dalam dengan menggunakan cara alami yang baik untuk kulit kita, agar kulit kita menjadi sehat dan yang paling penting adalah menjadikan kulit kita terlihat lebih cerah. Di bawah ini adalah contoh makanan yang wajib kita konsumsi untuk menghasilkan kulit cerah dan tidak kusam.
1. Jeruk
Jeruk adalah buah yang mengandung vitamin C yang sangat banyak manfaatnya untuk kulit kita.
Makanan Sehat
Dengan vitamin C yang terkandung di dalamnya bisa meningkatkan produksi kolagen dan elastin dalam tubuh, yang berfungsi mengurangi kerutan yang terjadi pada kulit kita terutama pada kulit wajah selain itu juga berfungsi untuk menghambat terjadinya penuaan pada kulit. Produksi melanin serta pigmen bisa terhambat juga dengan banyak mengkonsumsi buah jeruk ini sehingga kulit terlihat lebih cerah dan tidak gelap. dalam sehari biasakan mengkonsumsi jeruk segar satu kali. Selain jeruk, tomat juga merupakan buah yang kaya akan vitamin C yang bisa membantu mempercerah kulit anda.
2. Sayuran berwarna merah dan hijau
Biasakan anda menkonsumsi sayuran hijau yang banyak mengandung beta-carotene seperti halnya sayuran bayam, brokoli, wortel dan lainnya. Sayuran hijau tersebut bisa membantu mencegah kerusakan pada sela kulit kita, dan berfungsi sebagai antioksidan bagi kulit yang ingin tampak lebih cerah. Beta-carotene juga berfungsi untuk memerangi jerawat yang akan timbul karena beta-carotene tersebut bisa di ubah dalam tubuh kita menjadi vitamin A. dengan pengubahan tersebut kulit kita akan memproduksi sel kulit baru, dan yang semulanya kulit tampak kusam akan menjadi terlihat lebih cerah dan muda. Untuk mendapatkan hasil yang lebih alami dan juga baik untuk kulit kita, dapatkan vitamin A langsung dari makanan bukan dari suplemen vitamin, karena dengan kelebihan vitamin A justru akan mengganggu kesehatan kita terutamanya untuk kesehatan pada kulit kita.
3. Ikan
makhluk yang hidupnya di air ini, juga bisa membantu mencerahkan kulit kita. Dalam ikan ini kaya akan asam lemak Omega-3 dan ini juga merupakan resep yang palig utama. Agar kulit terlindungi dari sengatan matahari dan polusi langsung yang bisa membuat kulit kita kusam dan gelap kita bisa juga mengkonsumsi sarden, tuna, atau salmon karena dalam ikan ini sangat kaya akan protein yang juga membantu mencerahkan kulit.
4. Alpukat
Alpukat adalah buah yang tidak asing lagi bagi kita, buah ini sangat membantu juga untuk mencerahkan kulit dengan kandungan vitamin E nya. Selain untuk mencerahkan kulit kita alpukat ini juga bisa membersihkan kulit dari segala noda seperti halnya bekas jerawat dan flek hitam. Dengan banyak mengkonsumsi alpukat juga bisa mencegah kulit menjadi kendur seiiring bertambahnya usia pada kita.
5. Gandum
gandum ini sangat berguna untuk kita yang mengalami kulit kusam dan kering, kandungan biotin dalam gandum ini sangat berfungsi membantu sel tubuh untuk memproses lemak yang berlebihan. gandum bisa didapat dimana-mana dan bisa juga didapat dalam bentuk sereal maupun roti yang dapat kita konsumsi.
Kulit Mulus Dambaan Wanita
6. Minyak zaitun
Ini adalah makanan yang ke-6 untuk kulit kita agar.  Kandungan asam lemak yang terdapat di dalamnya sangat berfungsi untuk kulit kita agar terlihat cerah, brcahaya dan sehat. Dan jangan lupa istirahat yang cukup agar kulit kita terjaga selalu.
Inilah  sekedar tips sehat yang mudah untuk dilaksanakan. Ya, kan? Ya, toh?
Ditulis oleh: Juvida Elena Tips Kecantikan Updated at : 10.58

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar