Cara Menggemukkan Badan :: Menambah Berat Badan Secara Alami

Diposting oleh Juvida Ellena on Jumat, 20 April 2012

Batik Murah
Cara Menggemukkan Badan | Menambah Berat Badan Secara Alami. Cara menggemukkan badan penting sekali bagi anda yang memiliki badan kurus agar tubuh terlihat berisi dan tidak kerempeng. Tapi yang saya herankan, kebanyakan orang kadang terdengar aneh juga. Orang yang gemuk ingin badannya kurus, yang kurus malah ingin memiliki badan gemuk. Hihihi… Ya begitulah sifat lahiriyah manusia di dunia. Memiliki badan yang sangat kurus dapat menghilangkan kepercayaan diri seseorang. Begitu juga sebaliknya. Memang bener, apa-apa yang baik itu adalah yang sedang-sedang saja. Benar nggak? Benar dong!

Menggemukkan badan sebenarnya lebih mudah daripada menguruskan badan. Jika ingin menguruskan badan, anda harus rutin membakar lemak dalam tubuh dengan berolahraga misalnya lari pada siang hari. Namun jika anda ingin tambah gemuk, mudah sekali tipsnya. Anda tidak perlu mengeluarkan banyak tenaga dan biaya mahal. Cukup mengikuti langkah-langkah yang akan saya bahas tentang tips cara menggemukkan badan dengan cepat.

Faktor gemuk dan kurus sebenarnya merupakan faktor genetik atau keturunan. Selain itu, kesehatan dan daya serap tubuh anda juga menjadi fatornya. Jika anda memiliki penyakit tertentu yang cukup serius, biasanya cenderung untuk mengembalikan kegemukan meskipun anda sudah mengkonsumsi makanan banyak gizi dan serat. Anda tentu tidak mau dikatakan kurus. Apalagi anda dikatakan kekurangan gizi atau penyakitan karena saking kurusnya badan anda.

Inilah tips kecantikan dan kesehatan cara menggemukkan badan secara alami untuk anda yang saya ambil dari beberapa referensi kesehatan alami :

Biasakan mengkonsumsi sayuran, buah-buahan, susu, makanan yang mengandung protein seperti telur dan sebagainya, olahraga teratur, makan teratur dan tidur yang cukup. Selain itu biasakanlah minum air putih yang banyak, terutama sebelum tidur. Anda bisa menyediakan air putih dalam kamar anda agar lebih mudah untuk minum saat anda butuh minum pada malam hari.

Hal yang harus anda ketahui, pencernaan tubuh akan lebih aktif pada saat kita tidur. Jika anda makan makanan sehat sebelum tidur, anda akan cepat gemuk. Karena pada waktu tidur tubuh tidak beraktifitas dan otomatis akan lebih optimal dalam menyerap makanan. Hal lain yang sangat mempengaruhi cepat tidaknya anda gemuk adalah pikiran. Jadi tenangkanlah pikiran anda agar proses menggemukkan tubuh dapat tercapai dengan waktu yang tidak lama.

Kebanyakan orang salah mencari solusi bagaimana cara menggemukkan badan secara alami. Mereka cenderung mengkonsumsi obat-obatan atau pil gemuk. Saat ini banyak obat oplosan yang katanya dapat membuat badan gemuk. Anda harus waspada dengan obat yang dapat menggemukkan badan. Jangan sampai anda mengkonsumsinya. Jika pun perlu, konsultasilah dengan dokter tentang obat yang akan anda minum untuk menghindari hal-hal yang dapat membahayakan kesehatan anda. Bisa jadi obat atau jamu yang katanya dapat menggemukkan badan justru membahayakan kesehatan kita. Usahakanlah cari tips cara menambah berat badan yang benar-benar alami.. Selamat mencoba dan tetap sehat.
Ditulis oleh: Juvida Elena Tips Kecantikan Updated at : 11.21

{ 5 komentar... read them below or add one }

Tristan mengatakan...

misalnya dah maem banyak neh, tapi begadang jalan terus, bisa gak ya menambah berat badan? soalnya, neh badan kering kerontang krna gak bisa brhenti begadang.. :))

Tips Cantik mengatakan...

@tristan, menambah berat badan bukan hal sulit untuk dilakukan. apalagi untuk anda yang hobynya begadang, tips saya sebaiknya anda harus sesering mungkin banyak minum air putih dan makan makanan yang bergizi jangan asal makan dan banyak yang dimakan, tidur cukup itu juga penting dalam menaikkan berat badan. jadi, jika anda ingin badan anda tidak kurus kerontang kurangilah begadang dan mulailah dari sekarang untuk bisa hidup sehat. terimakasih sudah berkunjung. semoga bermanfaat

syaeful mengatakan...

saya sudah menjalankan tips sehat tersebut sudah lama, tapi tetap saja barat badan tidak bertambah....
saya juga pernah sebelumnya minum obat nafsu makan tapi tetap saja....bingung saya..... :(

tumbuk Marganti hasibuan mengatakan...

Keren sob...

Kunbal YO....??
http://tanjungsiram.heck.in/

Juragan Kecil mengatakan...

bemanfaat banget deh infonya, tapi apa sama tips menaikkan berat badan diatas jika diterapkan kepada anak-anak?

Posting Komentar